Blog

membersihkan granit dari noda

Granit menjadi salah satu jenis lantai yang sangat populer terutama untuk dipasang di interior hunian. Tampilan dari lantai ini mengkilap sehingga berbeda dengan lantai-lantai lainnya. Jika Anda lebih suka dengan tampilan yang elegan, maka lantai ini bisa Anda pertimbangkan.

Meski terlihat berbeda dan tampak elegan, Anda perlu mahir dalam membersihkan granit lantai tersebut supaya tetap terlihat indah. Yuk cari tahu bagaimana caranya membersihkan granit jenis lantai ini dengan benar.

Berikut Ini Cara Membersihkan Granit Secara Efektif

Akan percuma Anda memiliki lantai mewah tapi tidak dirawat secara tepat. Visual dan fisik dari lantai tersebut bisa saja berkurang jika Anda tidak rutin merawatnya. Untuk membuat lantai ini tetap terawat, sebenarnya kurang lebih sama saja dengan jenis lantai lainnya.

Meski begitu, bahan atau alat pembersih yang digunakan mungkin cukup berbeda antar satu jenis lantai dengan yang lainnya. Saya termasuk yang menggunakan jenis lantai ini di rumah saya, meski cukup banyak upaya pembersihan tapi tetap bisa dilakukan oleh semua orang.

Dari pengalaman saya merawat lantai ini, berikut beberapa cara membersihkan granit yang bisa Anda terapkan:

Baca Juga: Mengenal 7 Jenis Keramik Berdasarkan Bahannya

1. Tips membersihkan lantai memakai kain pembersih

Kain pel menjadi salah satu alat pembersih lantai yang sangat populer. Maka dari itu, Anda perlu gunakan kain pel ini untuk memastikan tidak ada noda di lantai. Pastikan Anda pel lantai secara rutin dan pastikan kain yang digunakan cukup lembut supaya tidak merusak fisik lantai.

Saat mengepel, hindari penggunaan air yang terlalu banyak. Air yang terserap di lantai bisa saja membuat tampilan lantai tersebut kusam. Bahkan ketahanan lantai tersebut bisa cepat berkurang lama-kelamaan. Pemilihan jenis kain juga penting diperhatikan agar bisa membersihkan granit lantai secara optimal dan aman.

Jangan gunakan kain kasar karena jika lama kelamaan digunakan atau digunakan secara intens, bisa membuat permukaan lantai tergores. Anda bisa pertimbangkan kain fiber, kain flanel, atau kain yang memang khusus membersihkan granit lantai. Saat membasahi kain, pastikan dibasahi secara merata ke seluruh bagian kain tapi ingat untuk memerasnya agar tidak terlalu banyak air.

2. Cara membersihkan memakai sabun lantai

Ketika memakai sabun pembersih untuk lantai, Anda bisa padukan dengan air hangat alih-alih air dingin. Mengapa harus air hangat? Karena dengan air hangat, maka noda akan lebih mudah diangkat. Anda mungkin tidak perlu lagi repot-repot menggosok lantai jika menerapkan tips satu ini.

Saat memilih sabun lantai, usahakan pilih yang khusus untuk lantai granit misalnya dengan ciri pH netral. Dengan memakai sabun seperti itu, maka lantai akan lebih terhindar dari kerusakan. Jika ingin menggunakan sabun lantai biasa, maka pastikan tidak terkandung zat kimia berbahaya dengan kadar tinggi.

3. Lebih baik untuk mengeringkan lantai segera

Kita mungkin melihat jenis lantai ini keras dengan permukaan yang halus. Meski begitu, cairan tetap bisa meresap ke dalamnya. Jika dibiarkan, maka bisa berdampak pada noda yang permanen sehingga perlu dihindari sebisa mungkin.

Kondisi lantai yang basah lebih baik tidak Anda biarkan berlama-lama setelah dibersihkan. Karakteristik lantai granit bisa saja menyerap banyak air melalui pori-porinya. Pastikan Anda keringkan lantai memakai kain kalau sudah dibersihkan dengan benar. Saat mengeringkan lantai, gunakan kain lembut dan kering.

4. Untuk hasil maksimal, lakukan pemolesan

Pemolesan merupakan upaya lainnya untuk membuat tampilan lantai tampak bersih kembali dan mengkilap. Pemolesan berbeda dengan upaya pembersihan dasar yang cenderung bisa setiap hari dilakukan. Pemolesan bisa Anda lakukan sekali dalam beberapa bulan, misalnya dalam 3 bulan, Anda bisa lakukan pemolesan sekali.

Pemolesan diperlukan terutama jika lantai Anda sudah tampak kusam atau terlihat sangat berbeda dari pertama kali beli. Untuk mempermudah Anda memoles lantai, Anda bisa andalkan jasa profesional. Mereka biasanya memakai mesin scrubber untuk mengembalikan lagi kilap lantai granit Anda.

5. Coating ulang

Upaya lain agar bisa mengembalikan kilap lantai adalah dengan coating ulang. Umumnya coating untuk jenis lantai ini mirip dengan coating batu alam tapi Anda bisa riset terlebih dahulu agar lebih aman. Pelajari setiap petunjuk penggunaan dan andalkan jasa profesional jika ingin lebih efektif dan aman.

Meski cukup banyak aspek yang perlu diperhatikan dalam membersihkan lantai ini, tapi semua itu diperlukan untuk membersihkan granit secara maksimal.

Bagaimana Cara Merawat Lantai Granit dengan Benar?

Selain tahu bagaimana cara membersihkan yang lantai yang aman dan efektif, Anda perlu tahu juga bagaimana cara merawatnya. Untuk memastikan lantai Anda tetap terawat, Anda bisa ikuti beberapa upaya berikut ini:

– Minimalisir kotoran dengan keset

Biasanya banyak rumah yang menyediakan keset dan Anda bisa upayakan itu di rumah Anda. Adanya keset ini, bisa meminimalisir kotoran di lantai nantinya sehingga lantai Anda akan lebih terawat. Debu atau kotoran dari luar rumah merupakan penyebab kusamnya lantai ini sehingga Anda perlu mengantisipasinya dengan baik.

Saat memilih keset, pastikan keset tersebut cukup ampuh dalam menarik kotoran dan debu. Jika keset ingin ditempatkan di atas lantai, maka pastikan bagian bawahnya tidak tajam.

– Pastikan kelembapan ruangan sesuai

Bukan hanya perabotan saja yang bisa terpengaruh oleh kelembapan, lantai rumah juga bisa terpengaruh. Anda perlu memastikan kelembapan ruangan terkait sudah sesuai agar lantai tidak mudah kering. Selain tidak menjadi kering, lantai juga bisa lebih tahan terhadap noda.

– Perhatikan jenis perabotan yang digunakan

Anda harus mengusahakan lantai ini tidak tergores termasuk karena penggunaan perabotan yang kurang tepat. Hindari jenis perabotan yang bagian bawahnya tajam untuk menghindari goresan pada lantai. Dengan upaya perawatan di awal seperti ini, Anda tidak perlu lagi susah-susah mengatasi efek goresan tersebut nantinya.

Selain perabotan, Anda yang sering memakai mesin penyedot debu, lebih baik perhatikan apakah bahan rodanya aman atau tidak. Beberapa penyedot debu bisa saja menggores lantai karena jenis bahan rodanya. Agar lebih aman, gunakan sapu biasa alih-alih penyedot debu.

Lebih dari itu, Anda perlu lakukan pengecekan rutin agar jika ada yang bermasalah bisa segera ditangani. Saat ada tanda-tanda retakan, maka Anda bisa segera menggantinya sebelum pecah seluruhnya. Itulah pembahasan seputar bagaimana cara membersihkan granit dan merawat lantai granit, semoga bisa bermanfaat untuk Anda semua.

Baca Juga: Dari Klasik hingga Modern: 10 Jenis Keramik yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

All Category
WhatsApp Us